NewsAsdatun Kejati Sulsel Paparkan Peran Datun Dalam Pengendalian Inflasi Pada High Level...

Asdatun Kejati Sulsel Paparkan Peran Datun Dalam Pengendalian Inflasi Pada High Level Meeting TPID

Upos.id, Makassar- Asisten Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara (Asdatun) Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan H. Ferry Taslim., S.H., M.Hum., M.Si., Dt. Toembidjo mewakili Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan dalam High Level Meeting Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Sulawesi Selatan yang digelar di Kantor Gubernur Sulsel pada Kamis (6/03/2025). Digelarnya kegiatan ini dalam rangka upaya menjaga stabilitasi harga pada momen Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Ramadhan dan Idul Fitri Tahun 2025.

H. Ferry Taslim., S.H., M.Hum., M.Si., Dt. Toembidjo menyampaikan salam serta permohonan maaf dari Kajati yang berhalangan hadir karena adanya agenda penting yang tidak dapat ditinggalkan. Selanjunya Asdatun menegaskan komitmen Kejaksaan dalam mendukung kebijakan dan program Astacita Presiden, khususnya dalam pengendalian investasi daerah. Dalam arahannya, beliau menjelaskan peran strategis Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun) Kejati Sulsel dalam memastikan tata kelola investasi daerah yang baik, meliputi:

1.      Konsultasi dan Mitigasi Risiko Hukum
Kejaksaan memberikan pendampingan hukum terkait penyusunan program dan anggaran, guna mencegah potensi risiko hukum di kemudian hari.

2.      Pengawasan Distribusi dan Implementasi Program Pemda
Kejaksaan turut berperan dalam memastikan distribusi dan pelaksanaan program kerja pemerintah daerah berjalan tepat sasaran serta bebas dari penyimpangan.

3.      Dukungan Sosialisasi Program Pemerintah Daerah
Jika dibutuhkan, Kejaksaan siap membantu sosialisasi program pemerintah kepada masyarakat, khususnya terkait mitigasi risiko dan kewajiban akurasi pelaporan.

4.      Layanan Pendampingan Hukum
Kejaksaan menyediakan berbagai layanan hukum, termasuk Legal Assistance (LA), Legal Opinion (LO), Legal Audit, serta layanan hukum lainnya guna mendukung kepastian hukum dalam investasi daerah.

Selanjutnya Mahasiswa Program Doktor Ilmu Hukum Unhas juga ini menyampaikan  bahwa Kejaksaan mendorong investaris daerah melalui Tim Satgas Percepatan Investasi Daerah.

“Peran sentral Kejaksaan dilihat pada pembentukan Tim Satgas Percepatan Investasi Daerah, yang diketuai langsung oleh Kajati Sulsel. Satgas ini diharapkan menjadi one stop solution dalam menyelesaikan berbagai permasalahan investasi di daerah. Serta mendorong peningkatan nilai dan manfaat investasi daerah di Sulawesi Selatan”, ungkapnya.

Asdatun Kejati Sulsel juga menegaskan pentingnya memperkuat sinergi dan kolaborasi antara Pemerintah Daerah dan jajaran Kejaksaan Negeri dalam mendukung seluruh program pemerintah, sehingga investasi daerah dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat optimal bagi masyarakat dan kemajuan daerah.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

[tds_leads input_placeholder="Your email address" btn_horiz_align="content-horiz-center" pp_msg="SSd2ZSUyMHJlYWQlMjBhbmQlMjBhY2NlcHQlMjB0aGUlMjAlM0NhJTIwaHJlZiUzRCUyMiUyMyUyMiUzRVByaXZhY3klMjBQb2xpY3klM0MlMkZhJTNFLg==" pp_checkbox="yes" tdc_css="eyJhbGwiOnsibWFyZ2luLXRvcCI6IjMwIiwibWFyZ2luLWJvdHRvbSI6IjMwIiwiZGlzcGxheSI6IiJ9LCJwb3J0cmFpdCI6eyJtYXJnaW4tdG9wIjoiMjAiLCJtYXJnaW4tYm90dG9tIjoiMjAiLCJkaXNwbGF5IjoiIn0sInBvcnRyYWl0X21heF93aWR0aCI6MTAxOCwicG9ydHJhaXRfbWluX3dpZHRoIjo3Njh9" display="column" gap="eyJhbGwiOiIyMCIsInBvcnRyYWl0IjoiMTAifQ==" f_msg_font_family="702" f_input_font_family="702" f_btn_font_family="702" f_pp_font_family="789" f_pp_font_size="eyJhbGwiOiIxNCIsInBvcnRyYWl0IjoiMTIifQ==" f_btn_font_spacing="1" f_btn_font_weight="600" f_btn_font_size="eyJhbGwiOiIxNiIsImxhbmRzY2FwZSI6IjE0IiwicG9ydHJhaXQiOiIxMyJ9" f_btn_font_transform="uppercase" btn_text="Subscribe Today" btn_bg="#000000" btn_padd="eyJhbGwiOiIxOCIsImxhbmRzY2FwZSI6IjE0IiwicG9ydHJhaXQiOiIxNCJ9" input_padd="eyJhbGwiOiIxNSIsImxhbmRzY2FwZSI6IjEyIiwicG9ydHJhaXQiOiIxMCJ9" pp_check_color_a="#000000" f_pp_font_weight="500" pp_check_square="#000000" msg_composer="" pp_check_color="rgba(0,0,0,0.56)"]

Berita terkait

Berita Terbaru