Yogyakarta, Upos – Ikatan Senat Mahasiswa Ekonomi Indonesia (ISMEI) gelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-XV di Universitas Islam Indonesia (UII) DI. Yogyakarta, Sabtu (2/72022).
Rakernas merupakan agenda penetapan tuan rumah Program Kerja Nasional (PKN) serta pelantikan pengurus pusat ISMEI periode 2021-2023. Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan Semina Nasional dengan tema “Upaya Pemulihan Ekonomi Pasca Pandemi covid-19”, guna melahirkan ide dan gagasan sebagai bentuk rekomendasi yang akan di tawarkan kepada pemerintah untuk memperbaiki permasalahan yang ada di negara ini, khususnya di isu-isu ekonomi.
Badan Pimpinan (BP) ISMEI Muh. Fachri Dangkang mengatakan, bahwa pelaksanaan Rakernas ISMEI disamping penetapan tuan rumah PKN dan pelantikan pengurus pusat ISMEI juga di rangkaiakan dengan seminar nasional yang berlangsung selama 2 hari.
“Dalam agenda Rakernas XV ini, di hadapan ratusan mahasiswa ekonomi se-Indonesia yang hadir, kami melakukan pelantikan Pengurus Pusat serta musyawarah akbar guna menentukan arah gerak ISMEI dalam satu periode kedepan,” ucapnya.
lebih lanjut Fachri menyampaikan, seminar nasional yang berlangsung selama 2 hari kemarin yang mengusung tema “Upaya Pemulihan Ekonomi Pasca Pandemi Covid-19” dengan menghadirkan tokoh Ekonomi Nasional serta para pelaku ekonomi sebaga narasumber.
Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk respond ISMEI terhadap problematika prekonomian bangsa yang terjadi. Mulai dari kenaikan harga kebutuhan pokok, Bahan Bakar Minyak (BBM), Minyak Goreng dan lain sebagainya.
Hasil dari kegiatan Rakernas XV di Yogyakarta akan menjadi sebuah draf rekomendasi sebagai solusi alternatif dalam menyelesaikan permasalahan ekonomi bangsa, ungkapnya.
lanjutnya, Muh, Fachri Dangkang BP ISMEI juga mantan Ketua Bada Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ekonomi dan Bismis (FEB) Universitas Halu Oleo (UHO) menyampaikan bahwa ISMEI akan tetap terus konsisten memberikan sumbangsih gagasan serta monitoring terhadap problem prekonomian,
“ISMEI kedepanya akan lebih pro aktif dalam merespond isu dan lebih produktif dalam memberikan masukan-masukan demi kemajuan ekonomi bangsa yang berlandaskan kajian keilmuan yang memumpuni. Tutupnya.
Berikut ini daftar Program Kerja Nasional serta Tuan Rumah.
- Latihan Kepemimpinan Nasional (LKN) Universitas Palangkaraya Kalimantan.
- Indonesia Berdialog (IB) Universitas Taddulako Palu.
- Jambore Ekonomi Nasional (Jamnas) Universitas Muhammadiyah Aceh.
- Forum Ilmiah dan Pleno (FIPI) Universitas Papua.
- Seminar dan Loka Karya Nasional (SEMILNAS) Universitas Islam Bandung.
- Temu Ilmiah Nasional (TEMILNAS) Universitas Wijaya Kusuma.