Upos.id, Enrekang – Maspul care bekerjasama Remaja Mesjid Miftahul Khair menggelar kegiatan Berbagi Rekal Al Qur’an (stand baca). Kegiatan ini adakan di Mesjid Miftahul Khair Desa Pana kecamatan Alla, Kabupaten Enrekang (30/4/2022)
Kegiatan ini diikuti oleh puluhan anggota Maspul Care & Pengurus dan Remaja Mesjid Miftahul Khair . Adapun penyerahan Rekal Al Qur’an dilakukan oleh koordinator Maspul care, Kusnadi ke pengurus masjid.
Kusnadi, koordinator Maspul Care mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pemuda dalam menghadirkan gerakan cinta al Alquran di masjid – masjid. untuk bulan Ramadhan ini, kita hadirkan Rekal Al Qur’an untuk memberi kenyamanan bagi jamaah membaca al quran.
“Kegiatan ini juga sebagai pemicu untuk menghidupkan tradisi masyarakat Massenrempulu yaitu TOBANA. yang bermakna tolong menolong bantu membantu dan nasehat menasehati dalam hal kebaikan” jelasnya.