UPOS.ID.MAKASSAR — Puncak rangkaian Hari Ulang Tahun ke-77 Republik Indonesia dalam balutan Perayaan Malam Pesta Tingkat Kecamatan Mariso Kota Makassar Kamis, 18 Agustus 2022.
Sejumlah rangkaian Pengumuman perlombaan antar Kelurahan sudah diikuti di antaranya lomba kebersihan, lomba gapura, juga lomba hasil kreasi PKK. Semua ikut berpartisipasi merayakan Kemerdekaan Indonesia.
Di malam puncak inilah, dihadiri oleh Ketua TP PKK Kota Makassar H. Indira Yusuf juga Pejabat Asisten staff Ahli, Anggota DPRD Kota Makassar, Hasanuddin Leo,Koramil Mariso, Kapolsek Mariso, Sekcam, Se Lurah Kec. Mariso, Staff Kelurahan dan Kecamatan yang berkesempatan hadir.
“Para Lurah jangan bosan berikan pemahaman ke warga agar tetap menjaga kebersihan lingkungan. Saling merangkul dan membantu dalam bekerja agar lingkungan bersih indah, dan Aman dan tertib,” pesannya.
Malam pesta rakyat menjadi malam yang dinantikan warga. Ada banyak hiburan di dalamnya. Semua ikut terlibat, semua berbaur dalam kebersamaan.