NewsBaksos dan Buka Puasa Bersama HIPMA Gowa: Meneguhkan Karakter, Mempererat Silaturahim

Baksos dan Buka Puasa Bersama HIPMA Gowa: Meneguhkan Karakter, Mempererat Silaturahim

Upos.id, Gowa — HIPMA GOWA menyelenggarkan beberapa kegiatan diantaranya yaitu bakti sosial, dialog dan buka puasa bersama. Kegitan ini dilaksanakan pada sabtu, 6 april 2024.

Kegiatan ini dilaksanakan dibeberapa tempat yang berbeda. Untuk kegiatan baksos dilaksanakan di perbatasan Gowa makassar yang di salurkan langsung oleh dewan pengurus pusat hipma gowa. Sedangkan untuk dialog dan buka puasa bersama dilaksanakan di asrama hipma gowa yang diikuti oleh para dewan pengurus pusat hipma gowa, ikatan alumni hipma gowa beserta Koordinatorat dan komisariat. Mulai dari dimulainya acara hingga waktu berbuka puasa.

“Kegiatan ini bertujuan untuk menebar kebaikan dibulan suci ramadhan pada anak yatim dan pengendara dijalan yang layak untuk mendapatkan parcel. Yang tentunya menjadi bulan baik untuk berbagi sesama,” ujar Ketua Panitia, Muh Akbar.

Gunung Sumanto menambahkan selaku ketua umum DPP HIPMA GOWA periode 2022-2024. “Kegiatan ini dilakukan sebagai wujud nyata dari semangat berbagi dan kepedulian terhadap sesama, khususnya bagi mereka yang membutuhkan. Semoga dengan terlaksananya kegiatan ini dapat bernilai ibadah disisi Allah SWT,” ujarnya.

Acara diakhiri dengan buka puasa dan sholat magrib bersama.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita terkait

Berita Terbaru